Jumat, 14 April 2017

Cara Menambahkan Bingkai atau Bordir Keren di Microsoft Word

Advertisement
Pada artikel kali ini saya akan menjelaskan sebuah tutorial yang mana cara ini sangat berguna bagi kamu yang sedang membuat makalah atau buku menggunakan Microsoft Word yaitu bagaimana cara menambahkan bingkai atau border pada halaman yang sedang kita buat. Sebelum kita masuk ke langkah-langkahnya alangkah baiknya kita mengetahui terlebih dahulu apa itu bingkai atau border.

Apa itu bingkai? Menurut Wikipedia, bingkai foto (photo frame) atau bingkai gambar adalah tepi dekoratif yang berfungsi untuk memasang, melindungi, dan memajang sebuah gambar, foto, atau lukisan sehingga membuat foto akan terlihat lebih menarik. Sedangkan yang dimaksud dengan bingkai atau border di Microsoft Word sendiri adalah sebuah dekorasi yang berada di tepi halaman pada sebuah dokumen dan tentunya bertujuan untuk memperindah tampilan makalah atau buku yang kita buat. Untuk lebih jelasnya silakan dilihat contoh bingkai pada gambar di bawah ini.

cara menambahkan bingkai di microsoft word

Bagaimana, cukup menarik bukan? Bingkai atau bordir tersebut tentu akan menambah kesan mewah pada setiap halaman makalah atau buku yang kita buat, selain itu orang yang membacanya juga akan merasa betah. Untuk membuatnya pun juga tidak sulit, cukup dengan beberapa langkah saja. Untuk itu bagi kamu yang penasaran langsung saja dipraktekkan Tutorial Microsoft Word di bawah ini ya.

Cara Membuat atau Menambahkan Bingkai (Border) di Microsoft Word


Sebelumnya kamu sudah mempersiapkan terlebih dahulu file dokumen yang akan kita tambahkan bingkai ke dalamnya. Untuk versi Microsoft Word yang digunakan juga bebas, kali ini admin menggunakan aplikasi Microsoft Word 2013. Kamu juga bisa menggunakan Microsoft Office 2007, 2010, 2013 atau 2016. Hanya saja ada sedikit perbedaan pada langkah-langkahnya.

1. Pertama silakan jalankan program MS Word-nya, kemudian buka dokumen yang akan kita kasih bingkai atau border.

2. Setelah dibuka langsung saja kita masukkan bingkai ke dalamnya dengan cara pilih tab Design pada menu atas kemudian pilih Page Borders pada pojok kanan atas. Sedangkan untuk kamu yang menggunakan MS Word 2007 caranya klik Page Layout lalu pilih Page Borders.

cara menambahkan bingkai di microsoft word

3. Kemudian kita akan masuk ke jendela Borders and Shading. Pada tab Page Border silakan di pilih jenis atau gaya bingkai kesukaanmu dengan meng-klik tanda segitiga kecil pada Art. Di sini tersedia banyak sekali gaya bingkai yang bisa kamu gunakan. Setelah dipilih, klik tombol Ok dan lihat hasilnya.

cara menambahkan bingkai di microsoft word


cara menambahkan bingkai di microsoft word

Sampai di sini halaman makalah atau buku sudah terlihat lebih keren dengan bingkai atau border yang menghiasi pinggirannya. Untuk cara mengatur bingkai di Microsoft Word seperti lebar bingkai, warna bingkai, dan di halaman mana saja kita akan menambahkan bingkai bisa kamu baca pada keterangan di bawah ini.

cara menambahkan bingkai di microsoft word

Keterangan gambar:
  • Untuk mengatur lebar border sesuai keinginan kita bisa diatur melalui menu Width seperti yang ditunjukan oleh tanda panah nomor 1. Silakan diatur sesuai dengan keinginan kamu.
  • Untuk mengatur jenis atau gaya bingkai bisa dipilih melalui menu Art seperti yang ditunjukan oleh tanda panah nomor 2
  • Jika kamu ingin merubah warna bingkai sesuai dengan keinginan bisa diatur pada menu Color.
  • Dan yang ditunjukkan oleh tanda panah nomor 4 kita bisa mengatur di halaman mana saja border atau bingkai akan kita tambahkan. Whole document: memberi border pada semua halaman dokumen, This section - First page only: hanya halaman pertama saja, This section - All except first page: Memberi bingkai untuk seluruh halaman kecuali halaman pertama.

Itulah tutorial Cara Membuat Bingkai Keren di Microsoft Word yang bisa kita gunakan untuk mempercantik tampilan halaman makalah atau buku yang kita buat. Dengan demikian pembaca tidak akan bosan karena tampilannya sudah lebih keren dan rapi. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk pembaca semua dan terima kasih atas kunjungannya.


EmoticonEmoticon